Mahad Jawi, Bogor – Pondok Pesantren Mahasiswa, Mahad jadi kembali memperkuat kerjasama dengan berbagai stakeholder guna mempercepat pembangunan pondoknya.

Dalam pertemuan pada hari Kamis (18/05) mudir beserta pembina Mahad Jawi, Dr. Hamzah Alfarisi dan Ust. H. Mahir Mohamad Soleh, bertemu dengan Ust. Muhammad Syafi’ie el-Bantanie, perwakilan dari pihak Dompet Duafa. Pertemuan tersebut dilakukan guna membahas mengenai kolaborasi mereka dalam upaya penggalangan dana untuk wakaf dan pengembangan SDM.

Dompet Duafa merupakan sebuah lembaga kemanusiaan yang fokus pada pemberdayaan umat dan pengentasan kemiskinan yang didirikan pada 2 Juli 1993. Dalam program pemberdayaannya, Dompet Duafa mengedepankan konsep welas asih sebagai akar gerakan filantropis dengan mengedepankan lima pilar program yaitu kesehatan, pendidikan, ekonomi, sosial, serta dakwah dan budaya.

Baca juga: Update Perolehan Wakaf Pembangunan Pondok – Ma’had Jawi (mahadjawi.com)

Dompet Duafa telah meluncurkan berbagai program penggalangan dana dan kampanye sosial untuk membantu mereka yang kurang beruntung dalam masyarakat. Kolaborasi dengan Mahad Jawi merupakan langkah baru dalam upaya mereka untuk mendukung pendidikan agama yang lebih luas.

Pondok Mahad Jawi diharapkan dapat memberikan lingkungan pendidikan yang modern dan nyaman bagi para santri, dengan fasilitas yang memadai untuk mendukung pembelajaran mereka. Kolaborasi antara Mahad Jawi dan Dompet Duafa ini merupakan contoh nyata bahwa upaya bersama dalam mendukung pendidikan agama yang dapat memiliki dampak luar biasa.

1 reply

Trackbacks & Pingbacks

  1. […] Baca Juga : Gandeng Dompet Duafa, Mahad Jawi Terus Gencarkan Program Wakaf  […]

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *